Kerusakan Mesin,Sriwijaya Air mendarat darurat di Bandara Radin inten Lampung

Cakra.tv-sriwijaya-mendarat-_2019-10-25-13-44-57-1.png

Lampung Selatan (Cakra.TV) -Pesawat Sriwijaya Air dengan tujuan Lampung-Jakarta mengalami insiden pendaratan darurat,pada jumat pagi pukul 8.30 Wib (25/10).

Penerbangan Pesawat yang berangkat dari bandara internasional dua Radin inten Bandar Lampung tersebut diduga mengalami kesalahan teknis pada salah satu mesin pesawat setelah lepas landas 10 menit dari Bandara.Sehingga harus memutar balik dan terpaksa mendarat darurat.

Para penumpang diturunkan dari pesawat usai pendaratan darurat

Pesawat naas itu diketahui milik maskapai Sriwijaya air BOEING 737-500 dengan no penerbangan SJ089.

Akibat kejadian itu penumpang pesawat Sriwijaya Air dengan muatan ratusan penumpang menjadi panik saat terjadi kerusakan. Beruntung,pesawat berhasil mendarat dengan selamat.

Menurut salah satu penumpang idris (31) menceritakan,pramugari hanya mengumumkan pesawat harus kembali ke bandara radin intan dua karena kendala teknis.

“Saya melihat salah satu mesin pesawat di sebelah kiri ada bunyi ledakan serta mengeluarkan percikan api dan asap hitam, tidak ada penjelasan penyebab mesin meledak,tapi bersyukur kami bisa mendarat dengan selamat,”imbuhnya.

Hingga berita ini ditulis, sebagian penumpang sudah dialihkan ke penerbangan lain,Sementara penumpang lainnya masih menunggu penerbangan selanjutnya di Bandara Radin inten dua Lampung.

Liputan Habib Reporter Cakra

Tinggalkan Komentar Anda

scroll to top