Pasca Lebaran, Harga Sembako Sejumlah Pasar Tradisional Di Lampung Kembali Normal

Cakra.TV, Lampung Timur – Pasca lebaran, harga sembako di sejumlah pasar tradisional Provinsi Lampung cenderung normal, bahkan beberapa kebutuhan pokok mengalami penurunan dibandingkan sebelum lebaran.

Salah satunya seperti di Pasar Srigading Kecamatan Labuhan Maringgai pada Selasa (18/06), komoditas bawang merah dan bawang putih terpantau dijual antara Rp30 sampai Rp35 ribu perkilo.

Untuk cabai merah besar yang pada hari sebelum lebaran dijual antara harga Rp80 sampai Rp100 ribu, sudah turun menjadi Rp40 ribu.

Sedangkan kebutuhan pangan, untuk harga ayam potong yang sebelumnya dijual Rp45 sampai Rp50 ribu sekarang dijual Rp30 ribu perkilonya.

Sejumlah konsumen berharap harga kebutuhan pokok bisa turun, agar tidak memberatkan ekonomi mereka mengingat segala kebutuhan hidup yang serba mahal.

Liputan Muklas, koresponden CakraTV

Tinggalkan Komentar Anda

scroll to top