Kebakaran Pasar Cendrawasih diduga berasal dari pembakaran sampah

IMG-20191118-WA0024.jpg

Metro (Cakra.tv)- Kios pedagang di sekitar areal Pasar Cendrawasih kota Metro terbakar pada senin malam (18/11),tiga kios habis terbakar dilalap Si jago merah.Beruntung ,musibah tersebut tidak menelan korban jiwa.

informasi yang dihimpun di lokasi kejadian,titik api berasal dari belakang kios pedagang sandal yang berada di samping area parkir pasar cendrawasih.

Kasat Pol PP Kota Metro di lokasi kebakaran pasar cendrawasih(Habib)

“Dugaan sementara ,Kebakaran akibat dari bakaran sampah di sekitar pasar,”kata Imron kasat Sat-Pol PP Kota Metro.

Imron juga menjelaskan laporan yang di terima api mulai membesar pukul 20:15 Wib, dua unit damkar dikerahkan agar api tidak menjalar lebih luas.

“Butuh waktu 20 menit api dapat di jinakan oleh petugas, saat ini kerugian belum dapat dipastikan ,”paparnya.

Kasat Sat-Pol PP kota metro ini juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak membakar sampah apalagi di area pasar, dan kedepannya kami akan mencoba mensosialisasikan kepada pedagang pasar dan toko agar dapat memiliki tabung pemadam api untuk antisipasi kebakaran agar lebih cepat dapat di atasi lebih dini.

Liputan Habib Reporter Cakra

Tinggalkan Komentar Anda

scroll to top