Djohan dukung penuh kegiatan Positif IWO Kota Metro

IMG-20190913-WA0027.jpg

CAKRA.TV,METRO – Wakil Wali Kota Metro Djohan mengapresiasi Pengurus Daerah (PD) Ikatan Wartawan Online (IWO) Kota Metro yang akan mengadakan lomba PBB tingkat SMA untuk memperingati hari Sumpah Pemuda pada bulan oktober mendatang.

“Saya mendukung kegiatan ini untuk mengisi hari Sumpah Pemuda. Lomba PBB ini kan untuk melatih dan membentuk mental bagi para siswa siswi,” kata Djohan usai audensi dengan PD IWO Kota Metro, Jumat.

Namun begitu, Djohan menyarankan untuk agar IWO Kota Metro untuk izin terlebih dahulu ke UPTD Dinas Pendidikan Provinsi Lampung karena SMA merupakan kewenangan provinsi.

“Ya harus izin dulu. Karena SMA/SMK bukan lagi dibawah kita, tetapi provinsi,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua PD IWO Kota Metro Zuli Ardiansyah menjelaskan, selain untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda, lomba PBB tersebut juga sebagai upaya menanamkan kedisiplinan bagi generasi muda.

“Kegiatan ini juga untuk melatih diri sebagai pribadi disiplin. Melalui lomba ini diharapkan menjadi sarana kompetisi untuk menguji kedisiplinan, konsentrasi, kekompakan, kekuatan fisik dan mental,” jelasnya.

Ia menambahkan, dengan lomba ini juga, diharapkan dapat mengasah daya kreativitas, meningkatkan kedisiplinan, dan merawat silaturahmi di kalangan pelajar yang nantinya dapat memagari mereka dari prilaku-prilaku negatif.

Liputan Hendra Koresponden Cakra

Tinggalkan Komentar Anda

scroll to top